Menurut Todarro, pembangunan ekonomi adalah suatu proses multidimensional. Pembangunan ekonomi melibatkan perubahan-perubahan besar dalam struktur sosial, sikap-sikap mental yang sudah terbiasa, dan lembaga-lembaga nasional. Termasuk juga percepatan pertumbuhan ekonomi serta pnegurangan dan pemberantasan kemiskinan absolut.
Pembangunan fisik berupa infrastruktur |
Pertumbuhan dan pembangunan ekonomi merupakan dua sisi kehidupan ekonomi yang erat hubungannya dan saling memengaruhi. Pembangunan ekonomi mendorong pertumbuhan ekonomi, sebaliknya pertumbuhan ekonomi memperlancar proses pembangunan ekonomi.
Prof. Dr. Sumitro Djojohadikusumo menyatakan pembangunan ekonomi adalah usaha memperbesar pendapatan per kapita dan menaikkan produkvitas per kapita dengan cara menambah modal dan keahlian. Pembangunan ekonomi mengandung arti perubahan struktural sebab bermaksud untuk memperluas dasar ekonomi dan lapangan kehidupan. Pembangunan ekonomi juga mengandung kehendak mengubah cara hidup dan cara berpikir. Pembangunan ekonomi juga mengandung cara menghadapi persoalan untuk menempuh cara-cara baru yang dapat membawa kemajuan.
Dari definisi di atas dapat disimpulkan bahwa pembangunan ekonomi adalah suatu proses kenaikan dalam pendapatan total dan pendapatan per kapita dengan menghitung adanya pertambahan penduduk disertai adanya perubahan fundamental (perubahan mendasar) dalam struktur ekonomi.
Dan dari definisi di atas juga dapat disimpulkan bahwa pembangunan ekonomi lebih bersifat kualitatif, bukan hanya pertambahan produksi, tetapi juga perubahan dalam struktur produksi dan alokasi input pada berbagai sektor perekonomian seperti dalam lembaga, pengetahuan, dan teknik.