Senin, 01 Oktober 2018

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI PEMBANGUNAN EKONOMI

Pembangunan ekonomi di suatu wilayah atau negara dipengaruhi oleh beberapa faktor. Faktor-faktor tersebut menjadi penentu sukses tidaknya pembangunan ekonomi suatu negara.


Faktor tersebut di kelompokkan menjadi 2 yaitu faktor ekonomi dan faktor nonekonomi.

A. Faktor Ekonomi

Faktor ekonomi mencakup sumber-sumber ekonomi dalam arti luas diantaranya:

  • Sumber Daya Alam (SDA/Natural Resource)
    Aktivitas Penambangan
    SDA meliputi tanah dan kekayaan alam seperti kesuburan tanah, hasil hutan, tambang, hasil laut, dan keadaan iklim/cuaca.

  • Sumber Daya Manusia (SDM/Human Resource)
    Sumber daya manusia
    SDM sangat menentukan keberhasilan pembangunan melalui jumlah dan kualitas penduduk. Jumlah penduduk yang besar merupakan pasar potensial untuk memasarkan hasil-hasil produksi. Sedangkan kualitas penduduk tinggi memungkinkan tingginya produktivitas.
  • Sumber Daya Modal (Capital Resource)
    Sumber daya modal merupakan hal yang sangat penting dalam pembangunan ekonomi. Dengan memiliki modal, sumber-sumber ekonomi yang potensial dapat diubah menjadi sumber daya ekonomi riil. Pembentukan modal dan investasi ditujukan untuk menggali dan mengolah kekayaan. Sumber daya modal berupa barang-barang modal sangat penting bagi perkembangan dan kelancaran pembangunan ekonomi karena barang-barang modal selain memperlancar proses pembangunan, juga meningkatkan produktivitas.
  • Keahlian (expertise) atau Kewirausahaan (entrepreneur) dan Teknologi
    Faktor yang ini merupakan faktor yang paling menentukan. Dengan memiliki entrepreneur yang memiliki kemampuan mengkoordinasi faktor produksi, pengetahuan, dan teknologi serta mengkombinasikan faktor-faktor produksi sangat membantu usaha peningkatan produksi. Penguasaan teknologi memengaruhi pertumbuhan dan pembangunan ekonomi, sebab dengan ilmu pengetahuan dan teknologi dsapat diciptakan cara-cara baru dalam melipatgandakan hasil produksi.
B. Faktor Nonekonomi

Faktor-faktor nonekonomi antara lain meliputi lembaga-lembaga sosial, keadaan politik dan institusional, yang kesemuanya dapat memengaruhi sikap dan kemampuan masyarakat sebagai pelaksana pembangunan.

Ketidakstabilan politik akan menghambat kemajuan ekonomi. Selain itu, faktor sosial budaya bisa menjadi faktor yang tidak menunjang perkembangan ekonomi. Struktur politik dan administrasi yang lemah juga merupakan faktor penghambat pembangunan ekonomi. Sebaliknya, administrasi yang kuat, efisien, dan tidak korup merupakan faktor yang penting bagi pembangunan ekonomi suatu negara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar